7 Fakta Unik Kongo
Republik Demokratik Kongo, adalah sebuah Negara di Afrika
bagian Tengah. Negara ini berbatasan dengan Republik Afrika Tengah dan Sudan
Selatan di sebelah utara; Uganda, Rwanda, Burundi, dan Tanzania di timur;
Zambia dan Angola di selatan; dan Republik Kongo di Barat. Berikut 7
fakta unik Republik Kongo versi Mediasura.
- Nama resmi Kongo adalah Republik Demokratis Kongo. Sebelumnya Kongo dikenal dengan nama Belgian Congo, Congo-Kinshasa, Congo Free State (Negara Merdeka Kongo), Congo-Leopoldville, dan Zaire.
- Meski Kongo sebenarnya terletak di Afrika Tengah, namun secara ekonomi dan regional masuk ke Afrika Selatan sebagai anggota Southern African Development Community (SADC).
- Bahasa resmi Kongo adalah bahasa Perancis. Bahasa lokalnya adalah Lingala, Kikongo, Tshiluba, dan Swahili.
- Di Kongo, memfoto adalah tindakan yang dibenci, karena penduduk lokal percaya bahwa “mengambil gambar seseorang” akan menghilangkan ruhnya.
- Kongo menggunakan bentuk mata uang kuno yang sangat kuat, yang dinamakan dengan silang Katanga. Logam tersebut dibuat dari tembaga dan dibentuk huruf X. satu silang Katanga yang digunakan untuk perdagangan pada abad ke-19 dan awal abad ke-20, dapat untuk membeli 10 kg tepung dan enam ayam. Dobel silang Katangan bisa untuk membeli senjata. Mata uang Kongo yang sekarang adalah Congolese Franc (CDF).
- Reaktor nuklir pertama di Afrika adalah di Kongo, yaitu untuk Universitas Kinshasa.
- Menu masakan di Kongo yang terkenal adalah Maboké Fish Stew (Cat Fish), dibungkus dengan daun marantaceae, kemudian dimasak dengan sayuran hijau dan dibumbui dengan lada. Maboke dapat dimakan bersama fufu atau kwanga yang berasal dari ketela pohon atau pisang raja yang dihancurkan dan dilumatkan. Fufu, kwanga, dan pisang raja sering menjadi “Rotinya Kongo” setiap hari.
Komentar
Posting Komentar